"Bang... saya mau copy," kata wanita yang mengenakan jilbab biru itu.
Sang lelaki memperhatikan lembaran yang ia ingin cetak. Lembaran yang ia ingin cetak adalah lembaran pengesahan yang berisi tanda tangan. Namun, ada yang aneh dengan lembaran itu. Sebuah tanda tangan dari dosen, ia palsukan. Tanda tangan dosen yang berada di kertas lain, ia gunting. kemudian ia tempelkan pada lembaran pengesahan. Begitu selesai tertempel, lembarannya pun di-copy. Maka tak kentara-lah lembaran pengesahannya. Dalam benak lelaki itu, bahwa apa yang wanita itu lakukan membuat kecantikannya menurun. Kejadian itu sekaligus memudarkan rasa kagum lelaki tersebut.
Hampir lupa, lelaki itu adalah saya sendiri. Hahaha.
Kejadian di atas adalah nyata namun sedikit didramatisasi. Perempuan yang dalam cerita pun nyata. Namun, tak usahlah saya sebut nama.
Nah, pertanyannya. Apa hikmah di balik cerita ini? Saya pikir pembaca sudah tahu maksudnya. Hehehe
September, 2014
0 komentar:
Posting Komentar